Soal Pernyataan Dukungan Jokowi Kepada Prabowo, Gerindra Jangan Terlalu Percaya Diri

Soal Pernyataan Dukungan Jokowi Kepada Prabowo, Gerindra Jangan Terlalu Percaya Diri
Presiden Joko Widodo dan Prabowo Subianto dalam sebuah kesempatan. Foto: Dok Balitbang Kemenhan

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat komunikasi politik Universitas Esa Unggul Jamiluddin Ritonga menyebut pernyataan dukungan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepada Prabowo Subianto tidak berkaitan pencapresan. 

"Pernyataan dukungan Jokowi kepada Prabowo tampaknya tidak berkaitan dengan pencapresan. Sebab, tidak ada pernyataan tersurat dari Jokowi soal hal itu," ujar dia melalui layanan pesan, Kamis (3/11). 

Jamiluddin melanjutkan konteks dukungan yang disampaikan Jokowi lebih berkaitan dengan program Prabowo sebagai Menteri Pertahanan.

"Hal itu dipertegas Jokowi dengan pernyataan, komitmen itu telah disampaikan sejak awal," tutur mantan Dekan FIKOM IISIP Jakarta itu.

Menurut Jamiluddin, pernyataan dukungan kepala negara hanya menyokong semua program Prabowo dalam memoderinisasi alutsista TNI.

"Hal itu dimaksudkan agar pertahanan Indonesia lebih modern sehingga disegani minimal di Asia Tenggara," ujarnya.

Sebelumnya, Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menjawab pertanyaan media tentang pernyataan Presiden Jokowi yang mendukung Menhan RI Prabowo Subianto.

Dasco menganggap pernyataan dukungan Jokowi kepada Prabowo itu bukan sekadar di sektor pemerintahan. 

Jamiluddin Ritonga merasa pernyataan dukungan Presiden Jokowi kepada Prabowo Subianto bukan soal pencapresan, tetapi murni urusan pertahanan negara. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News