Solid, Golkar Jatim Sosialisasikan Airlangga Lewat 3 Jalur

jpnn.com, JAKARTA - Mesin politik DPD Golkar Jawa Timur telah disetel ke kekuatan maksimum demi menyukseskan pencapresan Ketua Umum Airlangga Hartarto.
Ketua DPD Golkar Jawa Timur Sarmuji mengatakan bahwa pihaknya menggunakan sejumlah strategi untuk memastikan langkah Menko Perekonomian tersebut mulus.
“Pertama jalur struktural DPD Kabupaten/Kota sampai ke tingkat desa dan kelurahan. Kedua melalui jalur FPG se Jawa Timur beserta seluruh jaringan pendukungnya,” kata Sarmuji, Senin (24/1).
Dia menambahkan, strategi ketiga melalui jalur relawan yang saat ini mulai terbentuk.
Kemudian, melalui media sosial untuk mensosialisakan Airlangga secara lebih masif.
Namun, Sarmuji mengakui, ada sejumlah kendala yang dihadapi saat melakukan sosialisasi di lapangan.
“Sebagian besar rakyat mengenal Pak Airlangga sebagai menteri sedangkan menteri berjumlah banyak. Karena jumlah menteri itu banyak impresinya kurang kuat. Jadi harus juga ditampilkan sisi yang lain,” tutupnya. (dil/jpnn)
DPD Golkar Jatim berkomitmen untuk terus mempromosikan pencapresan Ketum Airlangga Hartarto
Redaktur & Reporter : Adil
- Idrus Marham: Pembangunan Berjalan Sukses, Rakyat Ingin Prabowo Kembali Jabat Presiden RI
- Doli Golkar Nilai Tak Ada Alasan Kuat Buat Copot Gibran bin Jokowi
- Tunjuk Airlangga Jadi Negosiator Tarif AS, Prabowo Dapat Pujian
- Jatim Sumbang 25 Persen Laju Tanam Padi Nasional, Khofifah: Komitmen Wujudkan Kedaulatan Pangan
- Said Aldi Instruksikan Konsolidasi OKP Hingga ke Tingkat Bawah
- Indonesia Terbuka soal Kritik Terhadap QRIS