Sony Open Masih Bawa Sial Bagi Nadal

Sony Open Masih Bawa Sial Bagi Nadal
Sony Open Masih Bawa Sial Bagi Nadal

jpnn.com - MIAMI - Sony Open masih menjadi turnamen yang sulit ditaklukkan Rafael Nadal. Empat kali melaju ke final, empat kali pula petenis peringkat pertama dunia itu gagal menyempurnakan dengan gelar juara.

Terbaru, Nadal dipaksa mengakui ketangguhan Novak Djokovic dengan skor 3-6, 3-6 dalam partai final yang dilangsungkan di Crandon Tennis Center, Miami, Senin (31/3) WIB.

Kegagalan itu semakin menambah panjang daftar kekecewaan Nadal. Sebelumnya, petenis asal Spanyol itu sudah menembus partai pemungkas pada edisi 2005, 2008 dan 2011 silam. Sayangnya, semuanya berakhir dengan kekalahan.

"Lawan memang lebih bagus dari saya. Dia lebih bagus dalam semuanya. Saya merasa tak bisa bergerak sebaik yang biasa saya lakukan," sesal Nadal setelah pertandingan sebagaimana dilansir laman ESPN.

Meski kalah, Nadal masih memiliki rekor head to head yang lebihh baik dibandingkan Djokovic. Nadal kini masih membukukan 22 kemenangan dalam 41 pertandingan kontra Djoker, julukan Djokovic.

"Saya tak punya mental block dengan kegagalan demi kegagalan itu. Tidak. Saya tak merasakan frustasi. Inilah tenis. Inilah yang kerap terjadi di olahraga," tegas pengoleksi 13 gelar juara Grand Slam itu.(jos/jpnn)


MIAMI - Sony Open masih menjadi turnamen yang sulit ditaklukkan Rafael Nadal. Empat kali melaju ke final, empat kali pula petenis peringkat pertama


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News