SR Nekat Membobol ATM di Bone Bolango, Duel dengan Polisi

jpnn.com - Polisi menangkap seorang pria berinisial SR yang membobol salah satu mesin anjungan tunai mandiri (ATM) di Jalan Prof Dr Ing BJ Habibie di Desa Moutong, Kecamatan Tilongkabila, Bone Bolango.
Kapolres Bone Bolango AKBP Supriantoro mengatakan pelaku SR nekat melakukan pembobolan ATM yang ada di kompleks perkantoran sekitar pukul 10.00 Wita.
"Pelakunya sudah diamankan di Polres Bone Bolango dan tengah dilakukan pemeriksaan," kata Supriantoro, Senin (7/4/2025).
Kejadian ini berawal saat sejumlah warga menemukan pelaku yang membawa senjata tajam tengah berada di dalam ruangan dan sedang membobol mesin ATM.
Mengetahui aksi yang mencurigakan tersebut, warga langsung melaporkan kepada polisi yang berada di pos pengamanan Idul Fitri di kawasan Center Point Bone Bolango.
Berdasarkan laporan dari warga, polisi langsung mendatangi lokasi namun pelaku sudah tidak berada di tempat.
Polisi yang mengetahui pelaku telah kabur langsung bergerak melakukan pengejaran dan menemukan SR tepat di Jalan Jembatan Merah Desa Huluduotamo, Kecamatan Suwawa.
Saat dilakukan penangkapan, pelaku berusaha kabur dan melawan polisi dengan senjata tajam yang dibawanya.
Pria berinisial SR nekat membobol ATM di Bone Bolango. Pelaku sempat duel dengan polisi saat penangkapan. Begini kejadiannya.
- Begini Update Kasus Penembakan 3 Polisi saat Menggerebek Judi Sabung Ayam di Lampung
- Polda Riau akan Tetapkan Tersangka Kasus SPPD Fiktif yang Rugikan Negara Ratusan Miliar
- Modus Arisan dan Investasi, IRT di Purwakarta Tipu 580 Orang hingga Rp1 Miliar
- BG Minta Aparat Penegak Hukum Tindak Tegas Ormas Bermodus Premanisme
- Mbah Tupon Korban Mafia Tanah? Ini Kata Kombes Ihsan
- Polres Tanjung Priok Bantu Keluarga Terlantar Kembali ke Depok