Srikandi Ganjar Jabar Bangkitkan Gairah Olahraga Milenial Indramayu

Srikandi Ganjar Jabar Bangkitkan Gairah Olahraga Milenial Indramayu
Srikandi Ganjar menggelar turnamen futsal bersama perempuan milenial di Indramayu. Dok sukarelawan Ganjar.

jpnn.com, INDRAMAYU - Sukarelawan Srikandi Ganjar Jawa Barat menggelar kompetisi futsal putri di Vianos Futsal di Lemahabang, Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.

Para sukarelawan pendukung Ganjar Pranowo itu sengaja menggelar kompetisi untuk membangkitkan gairah olahraga perempuan di Kabupaten Indramayu.

Koordinator Wilayah Srikandi Ganjar Jabar Eva Yuliana mengatakan kompetisi tersebut diikuti oleh sepuluh tim. Masing-masing tim terdiri dari sepuluh putri.

Para peserta merupakan perempuan milenial yang berasal dari berbagai daerah di Indramayu.

"Kami ingin menggaet para milenial di Indramayu khususnya para perempuannya. Kami memfasilitasi untuk mereka ikut tanding di acara kami," kata Eva.

Berdasarkan informasi warga setempat, kompetisi yang digelar para sukarelawan itu menjadi salah satu ajang lomba futsal dengan jumlah peserta terbanyak di Indramayu.

"Harapannya para perempuan milenial di sini bisa lebih giat berolahraga terus," ujar dia.

Berbagai hadiah menarik disediakan kepada para peserta dan pemenang kompetisi ini. Mulai dari sertifikat, piagam penghargaan, hingga piala dan uang tunai untuk para pemenang.

Srikandi Ganjar Jabar menggelar turnamen futsal untuk membangkitkan gairah olahraga milenial di Indramayu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News