Status Nonaktif, Bupati Nekat Ngantor
Selasa, 26 Juni 2012 – 01:46 WIB

Status Nonaktif, Bupati Nekat Ngantor
"Sebagai pejabat negara harusnya saudara Haris tahu aturan, bukannya melakukan move seperti itu. Kami yakin itu tindakan personal saja karena sampai saat ini Mendagri belum mengaktifkan saudara Haris sebagai bupati Bonbol. Kalau mau cari sensasi mbok ya pake fasilitas pribadi dan bukan fasilitas negara," tuturnya.
Kemendagri juga menyoal keluarnya mobil dinas bupati (DM 1) yang digunakan AHN. "Harus ditelusuri siapa yang memberikan izin hingga mobil dinas bupati bisa digunakan saudara Haris. Karena selama menjadi pejabat negara non aktif, hak-haknya sebagai pejabat negara tidak bisa digunakan," ucapnya.
Lantas bagaimana status PNS AHN? "Ya dia masih tetap non aktif dong. Saudara Haris harus tahu membedakan posisinya sebagai apa. Apakah pejabat negara atau PNS. Tapi keduanya sama-sama non aktif karena kasusnya belum tuntas dan belum ada putusan yang inkrah," terangnya.
Ditanya bagaimana jika gubernur Gorontalo menyembunyikan kondisi sebenarnya, Reydonnyzar mengatakan, akan mengkomparasikannya dengan berita media massa. "Informasi dari media massa bisa kami jadikan dasar untuk mempertanyakan kasus Bonbol ini. Dan ini bukan cuma sekali dua kali saja, tapi sudah sering. Apalagi karena unsur politik, ada juga gubernur yang tidak melaporkan kasus bawahannya," tandasnya.
JAKARTA--Tindakan Bupati Bone Bolongo (Bonbol) nonaktif Abdul Haris Najamudin (AHN) yang nekat ngantor, bahkan memberikan sambutan saat apel PNS
BERITA TERKAIT
- Pemilik Warung Ditemukan Tewas Bersimbah Darah, Diduga Korban Pembunuhan
- Gen Z di Jateng Disebut Jadi Agen Perubahan Transisi Energi
- Polisi Ungkap Praktik Prostitusi Online di Lhokseumawe, Tangkap 3 Tersangka
- Polres Tanjung Priok Raih Predikat Pengelolaan Anggaran Terbaik Kedua dari 139 Satker
- Kapal Feri Tenggelam di Peraian Penajam, BPBD Bergerak Mengevakuasi Penumpang
- Baliho di Jalan Protokol Pekanbaru Ditertibkan, Menteri Kehutanan Apresiasi Ketegasan Wali Kota