Sudah Tiga Pekan Gubernur Aceh Positif Covid-19, Begini Kondisinya

Sudah Tiga Pekan Gubernur Aceh Positif Covid-19, Begini Kondisinya
Gubernur Aceh Nova Iriansyah. Foto: Antara

jpnn.com, BANDA ACEH - Juru bicara satgas covid-19 Pemerintah Aceh Saifullah Abdulgani memastikan roda pemerintahan Provinsi Aceh tetap berjalan normal meski Gubernur Nova Iriansyah isolasi mandiri karena terinfeksi virus corona.

"Walaupun kondisi gubernur terpapar covid-19 tetap tidak berpengaruh terhadap jalannya roda pemerintahan di Aceh," kata Saifullah Abdulgani di Banda Aceh, Kamis malam.

Dia menjelaskan Gubernur Aceh Nova Iriansyah terkonfirmasi positif covid-19 berdasarkan hasil pemeriksaan sampel swab (usap) PCR pada 31 Mei 2021, sehingga harus menjalani isolasi mandiri.

Namun, menurut Jubir yang akrab disapa SAG itu, gubernur tetap memimpin jalannya roda pemerintahan dengan jajaran Satuan Kerja Pemerintah Aceh (SKPA).

"Gubernur tetap menggelar dan memimpin sejumlah rapat dengan para kepala SKPA melalui daring dan melakukan koordinasi memalui media telefon," kata SAG.

Seperti diketahui, Gubernur Aceh Nova Iriansyah masih belum sembuh dari infeksi virus corona meski telah menjalani isolasi mandiri dalam kurun waktu hampir tiga pekan.

“Pada 21 Juni 2021, tim medis kembali melakukan uji swab (Gubernur Aceh) dan hasilnya masih tetap positif covid-19,” kata Saifullah.

Nova Iriansyah dinyatakan positif terinfeksi virus corona berdasarkan hasil tes swab PCR pada 31 Mei lalu, dan langsung melakukan isolasi mandiri sesuai protokol penanganan covid-19.

Telah keluar hasil swab terbaru Gubernur Aceh Nova Iriansyah pada 21 Juni 2021 yang masih menunjukkan positif covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News