Sufmi Dasco: Sandiaga Uno Bukan Menteri dari Gerindra

Sufmi Dasco: Sandiaga Uno Bukan Menteri dari Gerindra
Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyatakan Sandiaga Uno dipilih sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dari kalangan profesional. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyatakan bahwa Sandiaga Uno dipilih sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) dari kalangan profesional.

Menurutnya, jika Sandiaga Uno pindah ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tidak akan mempengaruhi pos-pos Partai Gerindra.

"Dia (Sandiaga Uno, red) bukan menteri dari Partai Gerindra. Pak Jokowi menempatkan dia (Sandiaga) dari kalangan profesional," kata Dasco di komplek parlemen, Kamis (29/12/2022).

Dasco mengatakan komposisi kabinet yang berasal dari Partai Gerindra adalah Kementerian Pertahanan dan Kementrian Kelautan dan Perikanan (KKP).

Ketum Gerindra Prabowo Subianto menduduki kursi menteri.

Lalu, KKP yang dipimpin oleh Sakti Wahyu Trenggono. Sebelum Sakti, Menteri KKP dijabat eks Waketum Gerindra Edhy Prabowo.

"Menteri yang berasal dari Partai Gerindra hanya dua yakni Kementrian Pertahanan dan Kementrian Kelautan dan Perikanan," tandasnya.

Dasco menambahkan Gerindra tidak mencampuri reshuffle kabinet. "Itu (perombakan kabinet, red) hak preogratif pak Jokowi, kami serahkan sepenuhnya kepada Pak Presiden," jelasnya.

Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyatakan Sandiaga Uno dipilih sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dari kalangan profesional

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News