Sungguh tak Enak menjadi Klub Musafir di Liga 1

Sungguh tak Enak menjadi Klub Musafir di Liga 1
Suporter PSMS Medan. Ilustrasi Foto: Wahyudin/Jawa Pos

jpnn.com, JAKARTA - Pada Liga 1 musim 2017, Persiba Balikpapan dan Perseru Serui merupakan dua klub yang tidak bermain di kandang.

Musim 2018, ada beberapa klub yang berpotensi tidak bermain di kandang sebenarnya musim depan. Bagaimana tantangannya?

---

DEGRADASI ke Liga 2. Kondisi itulah yang dialami Persiba Balikpapan karena performa buruknya musim lalu.

Terlepas dari apa yang terjadi di lapangan, status mereka sebagai klub musafir menjadi salah satu penyebab utama. Pada awal musim, mereka tak bisa bermain di Balikpapan.

Karena Stadion Parikesit dianggap tidak layak dan Stadion Batakan belum selesai, terpaksa mereka mengungsi ke Stadion Gajayana, Malang. Jauh dari para fans fanatiknya.

Alhasil, empat pertandingan awal musim dimulai dengan kekalahan demi kekalahan dan menghuni dasar klasemen.

Striker Persiba Bijahil Chalwa masih ingat. Ketika itu, Persiba berstatus tuan rumah di Stadion Gajayana, Malang, dan menjamu Arema FC pada 1 Mei.

Sejumlah peserta Liga 1 musim 2018 berpotensi menjadi klub musafir. Antara lain PSMS Medan dan PSIS Semarang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News