Survei GRC: Elektabiltas Prabowo Teratas Gegara Memiliki Komitmen dan Didukung Jokowi

Survei GRC: Elektabiltas Prabowo Teratas Gegara Memiliki Komitmen dan Didukung Jokowi
Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Foto: Ricardo/dok.JPNN.com

Publik, kata dia, menilai Prabowo sebagai tokoh yang bisa melanjutkan program besar dari Presiden Joko Widodo. Selain itu, Presiden Jokowi juga sering memberikan dukungan pada Prabowo.

"Hal lain, Prabowo dianggap oleh masyarakat sebagai tokoh yang punya komitmen tinggi terhadap nilai persatuan Indonesia dan komitmen dalam membantu pemerintahan Jokowi," kata dia.

Sementara untuk Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan dianggap oleh masyarakat jika mereka berkontestansi di pilpres akan menyebabkan pembelahan lagi.

Selain itu, kedua tokoh ini dianggap minim prestasi saat menjabat jadi Gubernur DKI Jakarta (Anies) dan Jawa Tengah (Ganjar).

Sementara Airlangga Hartarto yang memiliki elektabilitas diurutan ketiga menjadi kuda hitam dalam kontestasi pilpres nanti.

"Tingginya elektabilitas Prabowo Subianto dalam survei ini juga didapati bahwa hampir 30,1 persen simpatisan Jokowi menginginkan Prabowo bisa melanjutkan pemerintahan,"ungkapnya.

Pengamat politik dari Universitas Esa Unggul, Syurya Muhammad Nur menilai wajar jika dalam survei GRC mengunggulkan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon presiden (capres) 2024.

Syurya mengatakan naiknya elektabilitas Prabowo Subianto karena adanya dukungan dari berbagai kalangan masyarakat. Ditambah adanya dukungan sukarelawan Jokowi Mania (Joman)

Hasil survei terbaru dari Geopolitik Riset Center (GRC) menunjukkan elektabilitas Prabowo Subianto berada paling atas.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News