Suryono Bantah Kawin Kontrak dengan Bella Sofie

jpnn.com - JAKARTA--Singkatnya pernikahan Bela Sofie dengan Suryono menimbulkan gosip jika keduanya terlibat kawin kontrak. Ini juga disebut-sebut upaya Bella mengangkat pamornya. Namun Suryono membantah kabar tersebut,
"Tidak benar itu, kami menikah beneran. Bukan setting-an dan bukan kawin kontrak," tegas Suryono dalam perbincangan di salah satu tayangan infotainment, Senin (15/2).
Mengenai singkatnya usia pernikahan mereka, menurut Suryono karena tidak ada keharmonisan lagi. Jarak yang terlalu jauh, membuat keduanya sulit menemukan keharmonisan.
"Sebelum menikahi Bella, kami sudah membahas masalah ini. Namun ternyata Bella begitu, tidak mau memahami posisi saya di Jayapura. Mestinya sebagai istri harus sadar kalau suaminya bekerja di Jayapura, dia harus bagaimana," tuturnya. (esy/jpnn)
JAKARTA--Singkatnya pernikahan Bela Sofie dengan Suryono menimbulkan gosip jika keduanya terlibat kawin kontrak. Ini juga disebut-sebut upaya Bella
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Begini Respons Benny Simanjutak Seusai Jonathan Frizzy Jadi Tersangka
- Jonathan Frizzy Jadi Tersangka, Perannya Dalam Kasus Vape Berisi Obat Keras Terungkap
- Begini Kondisi Pak Tarno Seusai Dirumorkan Mengemis di Kota Tua
- Semarak Ronakultura Menjelang Indonesia Fashion Week 2025
- Hamil Anak Kedua, Istri Onadio Leonardo Ungkap Perbedaan yang Dirasakan
- Ternyata Di Sini, Lokasi Penangkapan Jonathan Frizzy