Syakir Daulay Bakal Menyutradari Film Layar Lebar, Produser: Pertaruhan Harga Diri

jpnn.com, JAKARTA - Syakir Daulay lebih dikenal sebagai pesinetron dan pemain film.
Namun, belakangan ini Syakir Daulay tampak tertarik dengan dunia di balik layar.
Dia berencana untuk membuat film layar lebar setelah sukses menggarap film Aku Bukan Jodohnya, yang tayang di salah satu platform.
Pria 20 tahun itu pun memberikan sinyal soal dirinya bakal kembali menjadi sutradara melalui unggahannya di Instagram.
Kabar itu juga dibenarkan oleh seorang produser bernama Lucky Paki.
Lucky Paki dan Syakir Daulay akan bekerja sama dan menggarap sebuah film untuk layar lebar. Dia lantas mengatakan menjadi sutradara tak bisa hanya bermodalkan berani.
Akan tetapi, ada banyak hal yang harus diperhatikan oleh Syakir Daulay.
"Buat film itu banyak step yang harus dilakukan, bukan kayak buat kue yang tinggal lihat tutorial, terus dibuat langsung jadi," ujar Lucky Paki, Jumat (11/11).
Namun, belakangan ini Syakir Daulay tampak tertarik dengan dunia di balik layar.
- Film Rohtrip Hadirkan Nuansa Horor-Komedi dari Yogyakarta ke Jakarta
- Pengin Bikin Film dan Jadi Sutradara, Reza Arap Berharap Ada yang Lirik
- FILM. Memperkenalkan Diri Lewat Asa
- Bintangi Film Anak Medan: Cocok Ko Rasa, Ajil Ditto Dan Maell Lee Bagikan Cerita Ini
- Mengenang Titiek Puspa, Rano Karno Sebut Pernah Main Film Bareng
- Robert Pattinson Disebut Calon Penjahat Utama di Film Dune: Messiah