Tahun 2014, Bandara Sepinggan Patok Laba Rp 230 Miliar

Tahun 2014, Bandara Sepinggan Patok Laba Rp 230 Miliar
Tahun 2014, Bandara Sepinggan Patok Laba Rp 230 Miliar

jpnn.com - JAKARTA - Perkembangan Bandara Sepinggan Balikpapan Kalimantan Timur naik cukup signifikan. Tak hanya jumlah penumpang tapi juga laba. Pada tahun 2011 keuntungan Bandara Sepinggan hanya mencapai Rp 64 miliar dan meningkat menjadi Rp 105 miliar di tahun 2012.

"Ada kenaikan keuntungan hingga 42 persen dari tahun 2011 hingga 2012," kata Manajer Personalia dan Umum Bandara Sepinggan, Tris Gunarso di Kantor Angkasa Pura Balikpapan, Kamis (5/12).

Tris mengungkapkan, laba bersih Angkasa Pura dari Bandara Sepinggan sedikit mengalami penurunan. Itu karena Angkasa Pura Cabang Balikpapan melakukan penambahan Sumber Daya Manusiam

"Kami juga membangun gedung baru itu yang nilainya sangat tinggi. Makanya keuntungan kita hanya Rp 89 miliar," ujarnya.

Angkasa Pura optimis Bandara Sepinggan dengan terminal baru akan menghasilkan laba yang signifikan. "Tahun depan kita labanya ditargetkan Rp 230 miliar," ungkap Tris. (abu/jpnn)


JAKARTA - Perkembangan Bandara Sepinggan Balikpapan Kalimantan Timur naik cukup signifikan. Tak hanya jumlah penumpang tapi juga laba. Pada tahun


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News