Tak Semua Atlet Timnas Ikut Jatim Open

Tak Semua Atlet Timnas Ikut Jatim Open
Tak Semua Atlet Timnas Ikut Jatim Open
JAKARTA - Gelaran Jatim Open 2013 belum menjadi prioritas bagi PB PASI. Hal itu terlihat dari belum adanya keputusan resmi dari induk atletik itu mengenai peluang tampil para atlet Timnas. Wakabid Binpres PB PASI Paulus Lay menegaskan, semua keputusan untuk mengikut sertakan para atlet Pelatnas di Jatim Open bakal diserahkan kepada para pelatih masing-masing.

"Nantinya semua pelatih bakal memiliki sasaran sendiri-sendiri saat tampil di even tersebut," terang Paulus di Jakarta Kamis (21/2) tadi. Paulus mencontohkan timnas lari. Dia mengaku sudah berkoordinasi dengan Henny Maspaitella selaku pelatih bagi para sprinter. Hasilnya, Henny, kata Paulus, lebih tertarik untuk menurunkan para atlet di nomor 4x100 meter. Namun, hal itu masih tentatif. Artinya, ada kemungkinan terjadi perubahan di kemudian hari.

Jika para atlet Pelatnas tak banyak yang ikut di even yang digeber April nanti tersebut, tentu hal itu bakal mengurangi gengsi Jatim Open. Sebagai agenda rutin, dalam beberapa tahun terakhir para atlet Pelatnas memang selalu turun gelanggang.

Bahkan, even itu juga bisa menjadi kesempatan para atlet untuk melakukan modifikasi spesialisasi nomor. Hal itulah yang dilakukan Suryo Agung beberapa tahun silam. Meski berstatus sebagai manusia tercepat di Asia Tenggara untuk nomor 100 meter, pelari asal Solo, Jateng itu mencoba bertanding di lompat jauh. Hasilnya? Gagal total.

JAKARTA - Gelaran Jatim Open 2013 belum menjadi prioritas bagi PB PASI. Hal itu terlihat dari belum adanya keputusan resmi dari induk atletik itu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News