Tali Pusar Masih Menempel, Bayi Mungil Hanyut di Pantai
Kamis, 18 April 2013 – 09:23 WIB

Tali Pusar Masih Menempel, Bayi Mungil Hanyut di Pantai
BATAM - Sesosok bayi perempuan ditemukan sudah tak bernyawa lagi di kawasan Pantai Marina, Sekupang Rabu (17/4) sekitar pukul 13.30 WIB. Bayi yang diduga baru lahir tersebut ditemukan oleh nelayan dalam keadaan mengambang terbungkus pakaian di dalam tas berwarna hitam. “Setelah kami buka, ternyata isinya bayi dibungkus baju PT dan ada fotocopy KTP dan jamsostek. Langsung saya lapor polisi,” katanya.
Bayi malang itu ditemukan oleh seorang nelayan bernama Didik. “Saya lihat tas hitam tersangkut akar pohon bakau, terus kebawa arus. Akhirnya saya ambil tas itu dan saya buka, ternyata isinya bayi dan pakaian,” ujarnya seperti dikutip batampos.co.id.
Baca Juga:
Didik pun bergegas membawa tas itu ke daratan. Bayi dengan tali pusar yang masih melekat itu dibungkus kemeja bewarna abu-abu bertuliskan PT Vista Maritim Indonesia dan kaos berwarna biru muda. Pelaku juga meninggalkan identitas berupa fotocopy KTP dan Fotocopy kartu berobat Jamsostek bernama TD, warga Batuaji.
Baca Juga:
BATAM - Sesosok bayi perempuan ditemukan sudah tak bernyawa lagi di kawasan Pantai Marina, Sekupang Rabu (17/4) sekitar pukul 13.30 WIB. Bayi yang
BERITA TERKAIT
- 54 CPNS Terima SK, Harus Siap Ditempatkan di Mana Saja
- WN Yordania Hanyut Saat Berenang di Pantai Batu Belig Bali, Tim SAR Bergerak
- 183 CPNS Kota Bengkulu Terima SK, Wali Kota Dedy Berpesan Begini
- Cari 2 Korban Kapal Feri Tenggelam, Tim SAR Kerahkan Teknologi Bawah Air
- Berawal dari Tangis Anak Kecil, Warga Koja Heboh pada Senin Malam
- Prostitusi di Aceh: Mbak ISK Sudah di Kamar, yang Pesan Ternyata Polisi