Tampak Tajir dan Ramah, Ternyata Teroris Brutal

Tampak Tajir dan Ramah, Ternyata Teroris Brutal
Stephen C Paddock yang menjadi pelaku pembantaian terhadap puluhan penonton festival Route 91 Harvest di Las Vegas. Foto: Twitter

Paddock di kala muda pernah menikahi saudara perempuan Brunoehler yang bernama Sharon pada periode 1970-an hingga adal 1980-an. “Dia punya pekerjaan yang baik, dia sesunguhnya pria hebat,” ujar Brunoehler yang kini berusia 62 tahun.

Kini, Biro Penyelidik Federal (FBI) sedang melakukan penyelidikan secara forensik di rumah Paddock di Mesquite, Nevada. Para tetangganya pun dievakuasi demi menghindarkan hal-hal tak diingingkan.

Para tetangga menyebut Paddock tinggal dengan seorang perempuan yang diyakini sebagai kekasihnya. Namun, tak ada tanda-tanda aneh di rumah Paddock.

“Itu rumah baru, bagus dan bersih. Tak ada yang luar biasa,” ujar petugas Kepolisian Mesquite Police Quinn Averett.(mirror/latimes/ara/jpnn)

 


Stephen Paddock merupakan pria tajir. Dia pernah menjadi internal auditor perusahaan besar, hingga menjadi jutawan dan menjadi investor properti.


Redaktur & Reporter : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News