Tegang, Panglima TNI Sampai Dikawal Pangkostrad dan 4 Komandan Pasukan Khusus

Tegang, Panglima TNI Sampai Dikawal Pangkostrad dan 4 Komandan Pasukan Khusus
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mendadak memberikan pernyataan terkait pentingnya persatuan dan kesatuan demi menjaga stabilitas nasional, di Subden Denma Mabes TNI, Jl. Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Sabtu (14/11) malam.

Mungkin terlihat biasa, seorang panglima memberikan pernyataan tersebut.

Namun, yang istimewa, dalam mengeluarkan pernyataannya, Panglima Hadi didampingi atau dikawal jenderal-jenderal penting di tubuh TNI.

Ada Panglima Komando Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letjen Eko Margiyono.

Kemudian, Komandan Komando Operasi Khusus (Koopssus) TNI, Mayjen Richard TH. Tampubolon.

Ada lagi Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Danjen Kopassus) Mayjen Mohamad Hasan.

Lalu ada Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen Suhartono.

Serta Komandan Korps Pasukan Khas (Korpaskhas) Marsda Eris Widodo Yuliastono.

Panglima TNI sampai mengucap kalimat tidak satu pun dua kali dalam pernyataannya tersebut. Ada apa sebenarnya?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News