Tekanan ke Kubu AU Semakin Kuat

Kesal terhadap Pernyataan Vence Rumangkang

Tekanan ke Kubu AU Semakin Kuat
Tekanan ke Kubu AU Semakin Kuat
Serangan terhadap kubu Anas memang sedang gencar-gencarnya dilakukan. Maklum, posisi Anas Urbaningrum sebagai kandidat kuat ketua umum teus mendapat dukungan dari akar rumput. Karena itu, Mirwan mengatakan, makin berkibar Anas makin banyak pula yang ingin menjatuhkan citranya.

Secara khusus Mirwan mengaku kecewa dengan pernyataan salah satu pendiri Demokrat, Vence Rumangkang, saat peluncuran buku  Sejarah Partai Demokrat di Hotel Sahid,  Kamis. Sebab, di depan publik dan kader Demokrat yang hadir serta di depan dua kandidat ketum, Andi Mallarangeng (AM) dan Anas Urbaningrum, Vence menyatakan Anas adalah sosok yang kuat namun itu sesudah Andi Mallarangeng. Pernyataan itu, menurut Mirwan, tidak pada tempatnya.

“Itukan peluncuran buku Demokrat yang hadir adalah seluruh kader Demokrat dan bukan acara khusus yang diselenggarakan oleh salah satu kandidat ketum. Tapi, kok bisa-bisanya dia memberi sambutan bahwa Anas belum cocok untuk menjadi ketum. Ini jelas penghinaan,” tegasnya. Dia merasakan acara itu seperti settingan.

Kekecewaan Mirwan juga diutarakan oleh pendukung AU lainnya, Umar Arsal. Menurut anggota Komisi V DPR RI, dirinya juga kecewa dengan sambutan Vence Rumangkang yang saat ini telah berpindah partai ke Partai Barisan Nasional (Barnas). Menurutnya, jika ingin mendukung salah satu kandidat, maka bukan momennya di depan umum.

JAKARTA - Jelang Kongres II Partai Demokrat, suasana kompetisi yang bersih antar kandidat kian tercoreng. Buktinya, kubu Anas Urbaningrum (AU) 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News