Telan Pil Pahit Lagi, Jakarta Popsivo Masih Optimistis ke Final Four Proliga 2023

Telan Pil Pahit Lagi, Jakarta Popsivo Masih Optimistis ke Final Four Proliga 2023
Tim Jakarta Popsivo Polwan saat berlaga di Proliga 2023 melawan Jakarta Pertamina Fastron pada seri Gresik. Foto: Dokumentasi Proliga

Meski kalah, asisten pelatih Jakarta Popsivo Indra Wahyudi Harahap optimis Lerigia Devina Oktaviani dan kawan-kawan masih bisa menembus babak final four.

Indra menyerukan anak asuhan Chamnan Dokmai itu untuk bisa menyapu bersih kemenangan di sisa seri putaran kedua.

"Peluang masuk babak final four masih ada, kami harus melakukan pembenahan untuk menghadapi laga berikutnya," ungkap Indra.

Senada dengan Indra, pemain Jakarta Popsivo Polwan, Maya Kurnia Indri mengaku rekan-rekannya di laga ini sudah memberikan hasil maksimal.

Terbukti tim milik Kepolisian RI itu sempat memaksakan kedudukan dengan skor 1-1 seusai di gim kedua mampu mengambil keunggulan.

Sayang di dua gim berikutnya, permainan Jakarta Popsivo sedikit menurun sehingga lawan percaya diri.

“Kami sudah menyiapkan diri selama satu pekan lebih untuk menghadapi laga ini, tapi lawan juga punya strategi lain untuk menghadapi kami,” pungkas Maya.(mcr16/jpnn)

Tim bola voli Jakarta Popsivo Polwan mengawali putaran kedua Proliga 2023 dengan kekalahan lawan Jakarta Pertamina Fastron


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News