Telat Bangun Sahur? Jangan Panik, ini 7 Menu Sajian Praktis di Waktu Mepet

Telat Bangun Sahur? Jangan Panik, ini 7 Menu Sajian Praktis di Waktu Mepet
Telur Ayam Kampung. Foto : Ricardo/JPNN.com

Menu praktis untuk sahur berikutnya adalah membuat wrap atau burrito sederhana dan sehat. Yang Anda perlukan adalah roti atau tortilla, kemudian tambahkan berbagai isian yang Anda sukai, seperti daging asap, tomat, selada, saus tomat.

Setelah itu, gulung roti atau tortilla hingga berbentuk lonjong kemudian siap disantap.

7. Sereal

Anda juga dapat mengonsumsi sereal sebagai menu sahur yang cukup praktis. Sereal biasanya dikonsumsi bersama dengan susu dan potongan buah.

Sebagai panduan, pilihlah sereal yang berbahan dasar gandum dan biji-bijian untuk memenuhi kebutuhan serat Anda sehingga akan kenyang lebih lama.

Itu dia  beberapa menu sahur praktis yang dapat Anda coba saat telat sahur. Menu di atas harus tetap dikombinasikan dengan asupan air putih yang cukup saat sahur, yakni minimal dua gelas air putih.

Bila Anda adalah tipe orang yang sering terlambat bangun sahur, ada baiknya menyiapkan beberapa resep praktis di atas semalam sebelumnya, sebelum Anda beranjak tidur.

Jadi, ketika sahur, Anda tinggal menghangatkan lalu menyantapnya. Ingat, energi tubuh selama berpuasa terletak pada menu sahur.

Kunci kesegaran tubuh selama menjalani ibadah puasa terletak pada menu sahur. Dengan menu sahur yang sehat, Anda akan tetap berenergi sepanjang hari.

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News