Teror Penyiraman Cairan Kimia Kembali Terulang, Kali Ini Korbannya Enah

Teror Penyiraman Cairan Kimia Kembali Terulang, Kali Ini Korbannya Enah
Police Line. foto: ilustrasi for sumeks

jpnn.com, JAKARTA - Aksi penyiraman cairan kimia kembali terjadi di Jakarta pada Jumat (8/11). Setelah sebelumnya menyasar dua siswi yang pulang sekolah, kali ini korbannya adalah Enah, 60, pedagang sayur keliling.

Kapolsek Kembangan AKP Fahrul Sudiana membenarkan adanya aksi penyerangan ini.

“Benar. Korbannya bernama Enah. Saat ini kami masih melakukan penyelidikan terhadap kasus itu," ujar Fahrul ketika dikonfirmasi, Senin (11/11).

Penyerangan ini sendiri terjadi dua hari lalu di Meruya, Kembangan, Jakarta Barat. Ketika itu korban berjalan pulang dagang ke rumahnya. Kemudian, tiba-tiba ada pengendara sepeda motor yang datang dan langsung menyiramnya dengan cairan kimia

Sama dengan kasus yang menimpa Aurel dan Prameswari, dalam kejadoan ini korban (Enah) awalnya juga tak merasakan apa-apa. Tak lama kemudian kulitnya terasa panas.

“Korban sempat dirawat di rumah sakit selama dua hari. Dia mengalami luka bakar di punggung, leher, serta kening,” sambung Fahrul.

Kapolsek menambahkan, Enah sudah diperiksa polisi pasca keluar rumah sakit.

Dalam kasus ini Polsek Kembangan dibantu Polda Metro Jaya untuk memburu pelaku penyiraman. "Kami kerja sama Polda," kata dia.

Aksi penyiraman cairan kimia kembali terjadi di Jakarta pada Jumat (8/11). Setelah sebelumnya menyasar dua siswi yang pulang sekolah, kali ini korbannya adalah Enah, 60, pedagang sayur keliling.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News