'The Curious Case of Benjamin Button' Pimpin Nominasi Oscar

Brad Pitt dan Kate Winslet Masih Tak Tertandingi

'The Curious Case of Benjamin Button' Pimpin Nominasi Oscar
NOMINATOR : Brad Pitt dalam sebuah adegan pada film The Curious Case of Benjamin Button yang dibintanginya. Brad Pitt dan juga The Curious Case of Benjamin Button masuk dalam nominasi peraih Oscar. Fot0 : REUTERS
BEVERLY HILLS — Demam Academy Awards kembali melanda dunia perfilman dunia. Itu setelah tadi malam, tim penilai dan panitia penyelenggara salah satu even perfilman terbesar di dunia tersebut merilis daftar paling gres nominasi peraih Oscar 2009.

     

Salah satu raihan yang paling mencolok ditempati film komedi romantis The Curious Case of Benjamin Button yang memimpin dengan perolehan 13 nominasi. Tiga nama yang ikut mendorong raihan tersebut adalah aktor kawakan Brad Pitt, Taraji P Henson, dan sutradara David Fincher. Film itu memimpin dalam kategori film dan akting terbaik. Pengumuman nominasi Oscar yang dilansir kantor berita Associated Press, juga menempatkan film Frost/Nixon, Milk, The Reader, dan film Slumdog Millionaire sebagai nominator lainnya di kategori film terbaik.

     

Pada posisi kedua ada Film Slumdog Millionaire yang membuntuti The Curious Case of Benjamin Button dengan mengoleksi 10 nominasi. Termasuk diantaranya adalah untuk kategori sutradara terbaik yang mengusung nama Danny Boyle.

     

Selain Brad Pitt, istrinya, Angelina Jolie, juga mendapat tempat untuk satu nominasi. Aktris seksi itu lolos di kategori aktris terbaik untuk film drama Changeling. Namun, sejumlah kalangan memprediksi bahwa jalan Jolie menuju puncak Oscar kali ini tidaklah gampang. Itu karena ada Kate Winslet yang telah sukses merebut dua kemenangan awal di Golden Globe sebagai aktris terbaik untuk film Revolutionary Road dan aktris pendukung terbaik lewat film The Reader. ’’Besar kemungkinan kategori yang sama dikantongi Winslet di ajang Oscar kali ini,’’ tulis analisa redaksi Associated Press.

     

BEVERLY HILLS — Demam Academy Awards kembali melanda dunia perfilman dunia. Itu setelah tadi malam, tim penilai dan panitia penyelenggara salah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News