The Kayon Valley Resort Hadir di Tengah Hutan Ubud

The Kayon Valley Resort Hadir di Tengah Hutan Ubud
The Kayon Valley Resort memperkenalkan pelayanan yang menonjolkan keramahan masyarakat Bali. Foto dok The Kayon Valley Resort

“Kami berharap dengan diresmikannya resor ketiga ini, kami mampu untuk mengakomodasi permintaan para pelanggan serta para kolega bisnis kami. Kini pandemi telah menjadi endemi sehingga semakin banyak tamu domestik dan mancanegara yang berkunjung ke Bali, kami yakin pembukaan the Kayon Valley Resort akan berjalan dengan sukses," ujar I Putu Suryawan pemilik serta presiden dari The Kayon Hotels and Resorts.

Resor ini juga dilengkapi dengan sebuah restoran terbuka dengan dua lantai Bernama KePitu Restaurant and Bar.

Restoran dengan ragam kuliner yang bervariasi, mulai dari masakan barat hingga masakan khas Bali juga disediakan untuk para tamu.

I Wayan Sucitra selaku CEO dari The Kayon Hotels and Resorts, mengatakan melestarikan lingkungan serta menghargai kebudayaan lokal merupakan misi kami.

"Kami selalu menuangkan semangat tersebut dalam pelayanan kepada tamu, kami menghargai setiap tamu yang datang dan selalu berusaha membuat mereka merasa seperti di rumah sendiri. Kami sangat bersemangat menerapkan standar pelayanan yang sama di the Kayon Valley Resort sehingga tamu kami dapat memperoleh kepuasan yang sesuai dengan misi kami dalam satu payung brand The Kayon Hotels and Resorts," kata I Wayan Sucitra.(chi/jpnn)

The Kayon Valley Resort juga mempertahankan ciri khas arsitektur yang ramah lingkungan dan tidak lupa sebuah patung Kumbakarna.


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News