Tiga Begal Sadis yang Sering Beraksi di Bekasi Tak Diberi Ampun, Dooor!

jpnn.com, BEKASI - Polisi meringkus komplotan begal sadis yang sudah berkali-kali beraksi di wilayah Bekasi.
Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kompol Gogo Galesung mengatakan terdapat tiga pelaku yang ditangkap.
Ketiga pelaku diringkus di wilayah Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi pada 8 Juli 2023 lalu. Polisi terpaksa menembak kaki pelaku karena sempat melawan saat hendak ditangkap.
Ketiga pelaku berinisial SB, AP, dan RK itu selalu membekali diri dengan senjata tajam jenis celurit saat beraksi.
"Mereka juga sudah berkali-kali beraksi di tempat lain bukan hanya di satu TKP. Ada tiga laporan polisi," kata Gogo di Polsek Cikarang Barat, Senin (17/7).
Gogo menambahkan bahwa para pelaku ini juga tidak segan untuk melukai korbannya jika mendapat perlawanan.
"Apabila tidak berhasil melakukan pembegalan, para pelaku melakukan pencurian dengan mendatangi rumah korban (merampok) dengan cara merusak gembok pagar menggunakan obeng, dan mencongkel jendela menggunakan celurit," ujar Gogo.
Atas perbuatannya, para pelaku dijerat Pasal 365 Ayat (2) ke 1 dan 2 KUHPidana, Pasal 368 KUHPidana, dan Pasal 363 Ayat (2) KUHPidana tentang Pencurian dengan kekerasan dan ancaman hukumannya maksimal 20 tahun kurungan penjara. (cr1/jpnn)
Polisi meringkus komplotan begal sadis yang sudah berkali-kali beraksi di wilayah Bekasi, simak selengkapnya.
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Dean Pahrevi
- Mau Kabur ke Luar Kota, Pelaku Pembunuhan Wanita di Bekasi Ditangkap
- Field Trip ke Hotel, Murid Kelas 4 SDIT Al-Hamidiyah Sawangan Belajar Pentingnya Life Skill
- Bea Cukai Dukung UMKM di Bekasi dan Makassar Tembus Pasar Ekspor Lewat Kegiatan Ini
- Dedi Klaim Rencana Mengirim Siswa ke Barak Didukung Orang Tua, tetapi Ditolak Elite
- Bayi Perempuan Dibuang di Depan Rumah Warga Bekasi
- Wanita Tewas Diduga Dibunuh di Penginapan Bekasi, Kondisinya Memilukan