Tiongkok Kawinkan Emas Jalan Cepat 20 Km Asian Games 2018

Tiongkok Kawinkan Emas Jalan Cepat 20 Km Asian Games 2018
Atlet Tiongkok Yang Jiayu (depan) mendapat perlawanan ketat dari rekan senegaranya jelang finis nomor jalan cepat 20km Asian Games 2018. Foto: AFP

jpnn.com, JAKARTA - Dua atlet Tiongkok sukses mengawinkan medali emas atletik nomor jalan cepat 20 km Asian Games 2018 yang digelar di Jakarta, Rabu (29/8) pagi.

Dari nomor putra, Wang Kaihua mencatat waktu satu jam 22,04 menit. Atlet berusia 24 tahun ini mengalahkan atlet Jepang Toshikazu Yamanishi, yang meraih perak dengan catatan waktu satu jam 22,10 menit.

Medali perak diraih atlet Tiongkok lainnya Jn Xiangqian, yang membukukan waktu satu jam 25,41 menit.

Keberhasilan Wang Kaihua membuat Tiongkok mengoleksi delapan emas dari nomor jalan cepat 20 km putra di sembilan Asian Games terakhir.

Dari nomor ini, atlet Indonesia Bayu Prasetyo hanya finis di urutan ke-8 dari sebelas peserta. Bayu mencatat waktu satu jam 42,35 menit yang merupakan catatan waktu terbaiknya.

Sementara dari nomor putri, atlet Tiongkok Yang Jiayu finis pertama dengan catatan waktu satu jam 29,15 menit (rekor AG).

Jiayu hanya selangkah lebih cepat ketimbang rekan satu negaranya yang harus puas dengan perak, Shijie Qieyang. Catatan peraih emas dan perak di nomor ini bahkan sama.

Perunggu didapat atlet Jepang, Kumiko Okada yang menorehkan waktu satu jam 34,02 menit. Sementara Indonesia tak mengirim wakilnya di nomor ini. (adk/jpnn)

Atlet putra dan putri Tiongkok mendapatkan medali emas dari nomor jalan cepat 20 km Asian Games 2018.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News