Titik BBM Satu Harga Milik Pertamina Hadir di Distrik Mapia, Dogiyai

Titik BBM Satu Harga Milik Pertamina Hadir di Distrik Mapia, Dogiyai
SPBU Kompak CV. Eguwai Diti 86.988.09 di Kampung Bomomani. Foto: Pertamina

“Program BBM Satu Harga yang dicanangkan pemerintah di tahun 2016 berawal dari Tanah Papua. Sejak pertama dicanangkan, total telah beroperasi 163titik dari total 170 titik BBM Satu Harga yang ditargetkan hingga akhir tahun 2019. Titik Satu Harga Distrik Mapia, Dogiyai ini merupakan lembaga penyalur Satu Harga ke-34 yang telah diresmikan dari total 40 titik di tahun 2019,” sambung Kabid Hukum Kementerian ESDM, Hufron Asrofi dalam kesempatan sama.

SPBU Kompak CV. Eguwai Diti 86.988.09 di Kampung Bomomani merupakan titik BBM Satu Harga pertama di wilayah Kabupaten Dogiyai, Papua dan dikelola oleh Orang Asli Papua.

Titik Supply berasal dari Terminal BBM Nabire dengan jarak tempuh sejauh kurang lebih 200 km dengan menempuh transportasi darat. Adapun produk yang disediakan adalah Premium dan Solar dengan fasilitas penyimpanan masing-masing 30 drum. (mg8/jpnn)


Pertamina meresmikan lembaga penyalur - SPBU Kompak 86.68809 sebagai titik BBM Satu Harga di Kampung Bomomani, Distrik Mapia, Kabupaten Dogiyai Prov. Papua, beberapa waktu lalu.


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News