TKN: Prabowo-Gibran Berkomitmen Dorong Entrepreneur Muda Lewat Kredit Start-up

Gibran terbukti sukses membangun Solo menjadi kota entrepreneur yang telah menjadi kota event di mana para musisi, seniman, pelaku kuliner, UMKM, bisa hidup sejahtera.
"Salah satu tempat terbaik yang menyediakan inkubasi yang baik ada di Solo. Bahkan sampai ada tekno park yang mengembangkan UMKM dari segi keterampilan satu paket dengan marketing digitalnya. Politik itu sebenarnya tentang kreativitas. Dengan keterbatasannya di Solo, Mas Gibran bisa buat UMKM go Eropa. Di saat pandemi, di saat yang lain gulung tikar, UMKM Solo itu justru masih ekspor ke Eropa," lanjutnya.
Dalam kesempatan itu, Grace mengajak anak muda untuk memilih pemimpin yang mengerti dengan isu yang dihadapi anak muda.
"Dengan adanya Mas Gibran mendampingi Pak Prabowo, bisa ngasih perspektifnya anak muda dengan apa yang sudah Mas Gibran lakukan di Solo. Oleh karenanya saya optimistis Mas Gibran punya pengalaman sebagai eksekutif, sebagai enterpreneurship politik di Solo," kata Grace. (mcr8/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran, Grace Natalie mengatakan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 2 memiliki keberpihakan kepada anak muda
Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Kenny Kurnia Putra
- Mendikdasmen Memastikan Komitmen Prabowo-Gibran Bangun Sekolah Sesuai Standar Mutu
- Prabowo Percaya Hakim Bergaji Besar Tidak Bisa Disogok
- Lewat Aplikasi Ini, Perjalanan Dinas Bisa Lebih Terstruktur dan Transparan
- Momen Prabowo Singgung Kapolri-Panglima TNI: Wah, Alamat Enggak Diganti Nih!
- Dukung RUU Perampasan Aset, Prabowo Sentil Koruptor: Enak Saja Sudah Nyolong...
- Idrus Marham: Pembangunan Berjalan Sukses, Rakyat Ingin Prabowo Kembali Jabat Presiden RI