Tommy Kandas, Tunggal Putra Gagal Juara

jpnn.com - FUZHOU - Tunggal putra Indonesia dipastikan gagal membawa pulang gelar juara Tiongkok Open Superseries Premier 2014. Pasalnya, Tommy Sugiarto yang menjadi satu-satunya wakil tersisa ternyata gagal menjawab tantangan dengan baik.
Anak juara dunia 1983 Icuk Sugiarto itu dipaksa mengakui ketangguhan wakil Taiwan, Tien Chen Chou dua set langsung dengan skor 13-21, 14-21 di Haixia Olympic Sport Center, Kamis (13/11).
Kekalahan itu jelas sangat menyakitkan jika menilik kekuatan Tommy dan Chen Chou. Tommy memasuki lapangan dengan status seeded keempat, sementara Chen Chou bukanlah unggulan.
Namun, performa Tommy memang antiklimaks dalam pertandingan itu. Pebulutangkis berusia 27 tahun itu terus saja berada di bawah tekanan Chen Chou sepanjang laga.
Hasil itu menambah panjang derita Indonesia di Tiongkok Open. Sebelumnya, Indonesia sudah kehilangan ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang ditekuk wakil tuan rumah Li Junhui/Liu Yuchen pada babak pertama. (jos/jpnn)
FUZHOU - Tunggal putra Indonesia dipastikan gagal membawa pulang gelar juara Tiongkok Open Superseries Premier 2014. Pasalnya, Tommy Sugiarto yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PSSI Akan Ikut Bidding Jadi Tuan Rumah Putaran Keempat Piala Dunia 2026
- Membanggakan, Petarung BFC Dede Dina Rebut Sabuk One Pride Women Strawweight
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Lewandowski akan Mulai dari Bangku Cadangan
- 2 Kehilangan Persebaya Surabaya saat Imbang Kontra Persik Kediri
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Flick Tuntut Pemainnya Kurangi Kesalahan
- Bupati Sumedang Open 2025 untuk Regenerasi Atlet Berprestasi