Tutup Celah Loyalis Anas 'Bermain' di KLB

Calon Ketum Usulan Majelis Tinggi Tak Boleh Ditolak

Tutup Celah Loyalis Anas 'Bermain' di KLB
Tutup Celah Loyalis Anas 'Bermain' di KLB
Menurut Jero, dalam dua kali pertemuan, para ketua DPD telah menyatakan dukungannya terhadap langkah penyelamatan partai yang ditempuh Majelis Tinggi. Seluruh DPC juga mendukung dengan ikut menandatangani pakta integritas. "Itu fakta kami solid dan kondusif," tegas Jero.

Dia menambahkan saat ini proses pendaftaran caleg di PD sudah berjalan. Sampai hari Sabtu lalu, sudah ada 800 orang yang mendaftar untuk menjadi caleg DPR. Diperkirakan jumlah caleg DPR yang diperlukan untuk mengisi DCS mencapai 3000-an orang. "Saya senang juga masih sangat banyak orang ingin menjadi caleg dari Partai Demokrat," katanya.

Di tempat yang sama, anggota Dewan Pembina Syarif Hasan mengatakan partainya hanya mengikuti UU Pemilu. "Apa yang disyaratkan secara eksplisit di UU Pemilu itu akan ditaati PD. Kita baca di UU Pemilu kalau (penandatanganan DCS) harus ketum atau sebutan lainnya, ya kita ikuti itu," katanya.

Apapun mekanisme yang ditempuh, Syarief meminta seluruh kader untuk tetap menjaga kekompakan. "Yang penting kita harus solid," tegas Menteri Koperasi dan UKM, itu. (pri/dyn)


JAKARTA - Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat (PD), Jero Wacik, tiba-tiba mengaku telah diperintahkan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News