Ulat Maut Bikin Resah di Musim Mangga

Ulat Maut Bikin Resah di Musim Mangga
Pohon mangga. Foto: JPG

jpnn.com, JAKARTA - Musim panen buah mangga tahun ini tidak hanya diramaikan pedagang buah di jalanan. Kabar menghebohkan juga ikut muncul saat musim panen tersebut.

Yaitu, adanya binatang langka yang sangat berbahaya dan biasanya hidup di daun pohon mangga. Binatang itu mirip ulat, tapi tidak begitu terlihat.

Kabar tersebut tersebar melalui posting-an status Facebook yang kemudian disebarkan ulang.

Akun Sutoto Grd menulis status peringatan kewaspadaan akan bahayanya binatang tersebut.

"Orang yang terkena gigitan binatang itu secara langsung, umumnya akan wafat setelah 4 jam akibat dehidrasi. Sangat berbahaya sekali," tulisnya.

Dia juga memberikan peringatan kepada siapa pun yang tinggal di dekat pohon mangga agar tidak sampai terkena binatang mematikan itu.

Apalagi ulat tersebut menyerupai daun sehingga tidak begitu terlihat. Informasi, adanya binatang itu disebut bersumber dari grup WhatsApp Kementerian Kesehatan.

Berdasar penelusuran di sejumlah literatur, ulat sebagaimana ditunjukkan dalam gambar itu bernama ulat baron.

Hasil gigitan ulat itu disebut bisa mengakibatkan korbannya dehidrasi setelah empat jam mengalami dehidrasi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News