Unggul di Survei NPC, Prabowo Dianggap Layak Lanjutkan Program Jokowi

Unggul di Survei NPC, Prabowo Dianggap Layak Lanjutkan Program Jokowi
Prabowo Subianto. Foto: Ricardo/JPNN.com

Hasil survei NPC menemukan persepsi publik terkait tingkat kepuasan kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) mencapai 84,3 persen.

Winarko mengatakan kinerja Presiden Jokowi dinilai positif oleh 84,3 persen responden. Rinciannya, 15,1 persen mengatakan sangat puas dan 69,2 persen puas.

Menanggapi hasil survei NPC, pengamat politik dan juga dosen Ilmu Pemerintahan FISIP Universitas Sultan Ageng Triyasa (Untirta) M Dian Hikmawan mengatakan hasil survei NPC menjadi bukti bahwa pemilih Prabowo Subianto saat ini masih sangat besar.

“Tentu pemilih Prabowo masih sangat besar,” kata Dian Hikmawan kepada awak media, Sabtu (8/7).

Dian menilai bahwa dukungan PDIP terhadap Ganjar Pranowo tidak serta merta menaikkan elektabilitas Ganjar.

“Dengan kondisi politik hari ini. Resminya Ganjar Pranowo yang di usung oleh PDIP tidak serta merta menaikan elektabilitas beliau, karena Jokowi pada kenyataannya hari ini membuka dirinya tidak hanya pada Ganjar, tetapi juga pada Prabowo walau tidak secara gamblang, namun secara simbolik itu terlihat dari gestur dan kepentingan jokowi terhadap kelanjutan proyek-proyek yang harus di amankan oleh presiden mendatang," ucap Dian.

Menurut dia, jika melihat hasil survei NPC bahwa memang penguatan terhadap elektabilitas prabowo di karenakan kedekatan beliau dengan Jokowi.

Bagaimanapun juga harus diakui bahwasannya Jokowi masih punya pendukung dan loyalis yg sangat besar sehingga dukungan baik langsung atau tidak langsung pasti akan berpengaruh terhadap elektabilitas kandidat.

Hasil survei NPC menunjukkan Menhan Prabowo Subianto banyak dipilih masyarakat untuk melanjutkan program Presiden Jokowi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News