Unilever dan Lazada Meluncurkan Program Easy Green

Unilever memiliki komitmen kuat dalam mengembangkan produk berkualitas tinggi serta baik untuk masyarakat dan lingkungan, dengan harga terjangkau.
Kevin mengatakan ambisi besar itulah yang melandasi Unilever bersinergi dengan berbagai pihak, salah satunya ialah Lazada.
"Kami berharap konsumen Lazada di berbagai negara di Asia Tenggara bisa lebih cermat dalam memilih produk dan akhirnya bisa memiliki visi yang sama dengan kami untuk membantu mengatasi permasalahan lingkungan dan menciptakan masa depan yang bersih untuk kita semua," tutur Kevin.
Di sisi lain, Chief Business Officer Lazada Group James Chang mengaku bangga mengumumkan kolaborasi dengan Unilever yang memiliki semangat kuat dalam mengambil tindakan nyata untuk melindungi bumi.
Tindakan tersebut dilakukan dalam rangkaian kampanye LazEarth yang menyoroti upaya berkelanjutan Unilever di LazMall ini.
"Kemitraan Easy Green adalah langkah yang signifikan menuju tujuan kolektif jangka panjang kami dalam menyediakan pengalaman belanja online yang lebih komprehensif bagi pembeli Lazada," ujar Chang.
Selain itu, Unilever Vietnam, Indonesia, dan Filipina juga bermitra dengan Lazada untuk mengurangi penggunaan bahan kemasan plastik dalam pengiriman paket menggunakan solusi kemasan hijau dari Lazada Logistics.
Pada tataran lokal, Unilever juga senantiasa mengeksplorasi kemitraan program keberlanjutan yang selaras dengan tujuan dari Easy Green. (mcr9/jpnn)
Unilever dan Lazada memperkenalkan program Easy Green dalam rangka memperingati Hari Bumi.
Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Dea Hardianingsih
- Smelter Merah Putih PT Ceria Mulai Produksi Ferronickel
- Dosen UI Ciptakan Alat Pemurnian Air yang Ramah Lingkungan
- Operasional LRT Jabodebek Sepenuhnya Menggunakan Listrik, Lebih Ramah Lingkungan
- Perlu Terapkan Konsep Wisata Ramah Lingkungan di Kawasan Danau Toba
- Legislator Nilai Larangan Produksi AMDK di Bawah 1 liter Mematikan Industri
- Pemerintah Diminta Benahi Pengelolaan BBM Agar Lebih Ramah Lingkungan