Usai Dilantik Jokowi, Kepala BSSN Baru Ditunggu Banyak PR

Usai Dilantik Jokowi, Kepala BSSN Baru Ditunggu Banyak PR
Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Letnan Jenderal TNI (Purn) Hinsa Siburian (kiri) berpose dengan Presiden Jokowi usai pelantikan. Foto: istimewa

PR lainnya, kata Pratama, BSSN diharapkan mampu menjadi leader dan membuat garis komando antarlembaga negara yang masuk dalam wilayah siber. Menurutnya, untuk saat ini antarlembaga negara penyelenggara fungsi siber seperti berjalan sendiri-sendiri.

Baca: Gading Marten: Selamat Pak Jokowi, Semaaaaangaaaatttt!

"BSSN diharapkan mampu mengkoordinasikan lembaga negara penyelenggara fungsi siber dan membuat kebijakan strategis terkait siber agar dapat menjadi rujukan bagi lembaga-lembaga tersebut," pungkas Pratama.

Perlu diketahui selama satu tahun BSSN berkiprah dalam pengelolaan keamanan siber nasional, Global Cyber Security Index (GCI) Indonesia pada 2017 naik 29 ke posisi 41 dari 175 negara.

Sebelumnya Indonesia pada 2017 berada pada posisi 70 dari 164 negara. Pencapaian ini jauh melampui target yang telah ditetapkan dalam rencana kerja pemerintah tahun 2019 dengan target naik dua peringkat. (boy/jpnn)


Chairman lembaga keamanan siber CISSReC, Pratama Persadha, berharap Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Letnan Jenderal TNI (Purn) Hinsa Siburian yang baru dilantik Presiden Joko Widodo, membawa angin segar bagi BSSN.


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News