Viral Anggota Banser Ditampar Kiai, Gus Salam Angkat Bicara

jpnn.com, SURABAYA - Wakil Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur KH Abdussalam Sokhib angkat bicara tentang video anggota Banser ditampar kiai yang viral di media sosial.
Diketahui, penamparan itu dilakukan KH Syukron Ma'mun terhadap seorang anggota Banser bernama Abdul Hamid.
Sebelum menampar, Kiai Sukron menasihati agar sebelum menjaga gereja, Banser terlebih dahulu menjaga kiainya.
Kiai Abdussalam Sokhib alias Gus Salam mengatakan apa pun pernyataan kiai harus dijadikan introspeksi.
"Artinya, bagi Banser juga dibuat introspeksi, apakah dawuh kiai itu memang fakta. Kalau fakta maka ada hasil perbaikan," ucap Gus Salam pada Minggu (24/4).
Gus Salam juga meminta agar nasihat kiai kepada anggota Banser yang viral itu tidak diasumsikan macam-macam.
"Jangan menjadikan dawuh kiai sebagai suatu yang kita asumsikan macam-macam. Kita terima dengang lapang dada sebagai nasihat orang tua kepada anaknya atau kiai kepada santrinya," tutur Gus Salam.
Dia pun menyebut Banser masih dalam jalurnya, yakni menjaga kiai. Apabila ada yang menjaga gereja maka itu berniat menjaga negeri ini.
Kiai Abdussalam Sokhib alias Gus Salam menanggapi video anggota Banser ditampar kiai. Termasuk soal Banser menjaga gereka dan kiai.
- Viral Video Yuke Dewa 19 Gotong Bocah di Tasikmalaya, Begini Faktanya
- Heboh Kapolsek Palmatak Diduga Terima Setoran Pencurian, Ini Kata AKBP Ricky
- Ketum GP Ansor: Ganggu Ketahanan Pangan, Hadapi Banser Patriot!
- Abu Rizal Dihajar, Videonya Viral
- Guntur Romli PDIP Heran Putusan Gugatan Tia Rahmania Baru Ramai Sekarang: Ini Ada Apa?
- Detik-Detik Penumpang KA Ciremai Terperosok di Rel Stasiun Semarang Poncol