Viral Pengendara Ngotot Ingin Masuk Surabaya saat PPKM Darurat, Begini Kata Polisi

Viral Pengendara Ngotot Ingin Masuk Surabaya saat PPKM Darurat, Begini Kata Polisi
Pengendara mobil yang hendak masuk ke Surabaya tetapi dilarang karena tak bisa menunjukkan syarat-syarat PPKM Darurat. Foto: Tangkapan layar TikTok @daevil

Menurut Teddy, petugas sudah melakukan tugasnya dengan baik dan menjelaskan aturan-aturan yang berlaku kepada pengendara mobil itu.

Meskipun pengendara mobil tersebut berdomisili Surabaya, tetapi identitasnya Semarang.

"Situasi seperti ini kami secara ketat juga memeriksa biar masyarakat tahu. Kalau domisili bisa menunjukkan surat keterangan kerja," kata dia.

Teddy mengimbau masyarakat yang melakukan perjalanan selama PPKM Darurat seharusnya bisa melengkapi syarat-syarat yang sudah ditentukan agar tidak terjadi hal serupa.

"Dia sudah tahu sedang ada PPKM Darurat, dengan sendirinya melengkapi (syaratnya, red) begitu, kan. Dia KTP-nya enggak di sini, pelatnya luar Jatim, memang prioritas kami melakukan pemeriksaan," pungkas Teddy. (mcr12/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

Pria ini merekam perdebatannya dengan petugas saat PPKM Darurat, mengunggahnya di media sosial dan viral.


Redaktur & Reporter : Arry Saputra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News