Wali Kota Cimahi Kena OTT KPK, Bangunan RS Ini Jadi Sorotan

Wali Kota Cimahi Kena OTT KPK, Bangunan RS Ini Jadi Sorotan
Bangunan rumah sakit berinisial KB di Jalan Mahar Martanegara, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi. (ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi)

Namun pihak KPK sejauh ini belum menetapkan status hukum terhadap Ajay.

Sesuai KUHAP, KPK mempunyai waktu 1x24 jam untuk menentukan status dari pihak-pihak yang ditangkap.

Ketua KPK Firli Bahuri sebelumnya menyatakan penangkapan Wali Kota Cimahi Ajay Muhammad Priatna terkait dengan dugaan korupsi proyek pengadaan pembangunan rumah sakit di Cimahi, Jawa Barat.

"Dugaan Wali Kota melakukan korupsi dalam proyek pengadaan pembangunan rumah sakit di Cimahi," kata Ketua KPK Firli Bahuri melalui keterangannya di Jakarta, Jumat.(antara/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

Ketua KPK Firli Bahuri menyebut penangkapan Wali Kota Cimahi Ajay Muhammad Priatna terkait dugaan korupsi RS.


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News