Wow, 60 Siswa SD Tulis Surat untuk Presiden Jokowi, Apa Ya Isinya...

Wow, 60 Siswa SD Tulis Surat untuk Presiden Jokowi, Apa Ya Isinya...
Para siswa SD begitu bersemangat menuliskn sepucuk surat untuk Presiden Jokowi. FOTO: ei

jpnn.com - JAKARTA – Sebanyak 60 siswa dari tiga Sekolah Dasar (SD) di Tangerang dan Jakarta berlomba-lomba menulis sepujuk surat. Tapi kali ini surat itu buka surat biasa melainkan surat yang dibuat khusus untuk Presiden Joko Widodo.

Surat yang ditulis tangan oleh para pelajar SD dalam Festival Universitas Mercu Buana, Sabtu (14/11) itu sangat menarik. Mereka menyampaikan berbagai pesan dan permintaan.

Pesan dan permintaan dari pelajar SD tersebut beraneka ragam. Mulai soal kemacetan di Jakarta, buruknya fasilitas sekolah sampai soal penanganan asap akibat kebakaran hutan. Bahkan ada pelajar yang meminta Presiden Jokowi memotong gajiny bagi penanganan asap.

“Pesan dan permintaan anak-anak SD tersebut merupakan wujud kepedulian terhadap persoalan di sekitarnya”, ujar Ketua Panitia Festival UMB ke 8, Irmulan Sati saat menutup acara wisata edukatif di Universitas Mercu Buana, Jakarta, Sabtu (14/11).

Menurutnya kegiatan menulis surat bersama tersebut sangat baik. Bukan hanya menggali dan mendapatkan aspirasi dikalangan anak-anak saja, tetapi bagian upaya mewujudkan komunikasi yang intensif antar pemimpin dan anggota masyarakatnya.

Melalui kegiatan ini pun, dia berharap mampu mendorong pemahaman generasi muda yang peduli pada persolan lingkungannya. Sekaligus menanamkan kembali tradisi berkorepondensi yang perlahan mulai memudar.

“Aspirasi anak-anak SD itu patut dihargai. Tidak menyangka anak-anak punya perhatian pada isu-isu nasional, sperti asap, korupsi dan kekerasan pada anak”, ungkapnya.

Dosen Fikom UMB ini memeastikan surat dari anak-anak SD kepada Presiden Jokowi akan segera dilayangkan ke kantor Sekretariat Negara. Hal itu sebagai wujud aspirasi yang disampaikn pelajar SD di Jakarta dan Tangerang.

JAKARTA – Sebanyak 60 siswa dari tiga Sekolah Dasar (SD) di Tangerang dan Jakarta berlomba-lomba menulis sepujuk surat. Tapi kali ini surat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News