Wow! Ternyata Ini Sosok Kuat di Balik Terpilihnya Sepp Blatter

Wow! Ternyata Ini Sosok Kuat di Balik Terpilihnya Sepp Blatter
Sosok Jefrrey Webb yang disegani di kawasan Karibia. (SZILARD KOSZTICZAK/AP PHOTO)

’’Blatter sudah memainkan permainan yang sangat cerdas,’’ ujar Direktur ChangeFIFA (gerakan FIFA bebas korupsi) David Larkin.

Larkin menganggap Kepulauan Cayman sama dengan negara-negara dunia ketiga di Asia dan Afrika yang selalu mendukung Blatter. Federasinya juga selalu menggantungkan dana segar dari FIFA. ’’Itu yang kemudian membuat federasi sepak bola negara-negara kecil ini terikat dengan petinggi FIFA,’’ ujarnya.

Bantuan tersebut jelas tidak gratis. Harus ada kompensasi yang diberikan Kepulauan Cayman buat Blatter. Nah, lewat Webb-lah kompensasi itu diberikan. Webb punya tugas menggalang suara di konfederasinya untuk mendukung pencalonan Blatter.

’’Untuk menjalankan blok suara, Anda tentu membutuhkan orang yang bisa menyiapkan jalan Anda. Koneksi itu terjadi antara Blatter dan Webb. Politik ini klasik, tapi memang benar-benar terjadi,’’ ungkap pria yang juga berprofesi sebagai pengacara tersebut.

Kini, setelah Webb tertangkap Biro Investigasi Federal (FBI) di Zurich, Blatter harus mencari kader baru. Webb tertangkap dalam penggerebekan di sebuah hotel mewah di Swiss Rabu (27/5). Penangkapan Webb sendiri berkaitan dengan kasus penyuapan.

Meski sudah ditangkap, sosok Webb tetap disegani di Kepulauan Cayman. Buktinya, begitu kabar penangkapannya tersiar di seluruh dunia, tidak satu pun media di Kepulauan Cayman yang menyebutkan nama Webb. Bahkan, salah satu orang dalam di Cayman Island Premier League James Rich meminta semua untuk tidak memberikan komentar soal Webb.

’’Saya sudah diminta tidak berkomentar. Kalau ditanya terkejut, saya rasa itu bukanlah kata yang tepat. Biarkan semua ini berjalan dan kami melihat bagaimana yang terjadi nanti,’’ ungkapnya. (ren/c17/bas)

 


SEBAGAI anggota FIFA, Kepulauan Cayman punya hak suara yang sama dalam pemilihan presiden organisasi sepak bola sejagat itu. Kepulauan Cayman merupakan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News