Wuih Banyak Parpol Baru Bermunculan

Wuih Banyak Parpol Baru Bermunculan
Partai Idaman. Foto: dok.JPNN

Pengurus DPC sudah berdiri di 30 di antara total 38 kabupaten/kota di Jatim. Wahyudin mengakui, di beberapa daerah yang menjadi basis partai besar, Partai Idaman masih sulit menancap.

 "Seperti di Pacitan, kadernya sudah bergerak, tapi belum diformalkan," ungkapnya.

Sebagaimana halnya Idaman, Partai Rakyat (PR) juga demikian. Nur Slamet, ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Rakyat, sedang sibuk di kantor. Ditemani beberapa cangkir kopi dan kader-kadernya. Diselingi pemutaran pidato politik Nugroho Prasetyo, ketua umum PR. Mereka sedang berjuang mendirikan DPC dan DPAC di kabupaten/kota.

Nur Slamet bahkan memasang target yang lebih tinggi. Kepengurusan PR harus mencakup 90 persen dari total kabupaten/kota. Sekarang mereka sudah mempunyai 32 pengurus DPC di antara total 38 kabupaten/kota se-Jatim.

 "Kami konsolidasi terus, dari ujung Banyuwangi sampai Magetan," ungkapnya.

Nur mengatakan, basis terkuat PR adalah masyarakat menengah ke bawah. Namun, Nur mengklaim bahwa banyak kalangan menengah ke atas yang mulai tertarik untuk menjadi anggota PR.

 "Sesuai dengan slogan kami, Rakyat Berkuasa, Negara Berdaulat," katanya.

Ada juga Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang berjuang tidak kalah keras. Partai yang mengklaim sebagai wadah politik anak-anak muda itu juga berusaha mati-matian untuk memenuhi persyaratan Kemenkum HAM.

Saat ini mereka sudah punya 31 pengurus DPC. Di tingkat kecamatan, mereka bahkan punya 448 pengurus di tingkat DPAC. Hanya, belum semua terdaftar. (tau/c6/end)

 


SURABAYA--Sembilan partai politik saat ini tampaknya tidak cukup untuk masyarakat. Saat ini muncul parpol baru. Ini terlihat saat batas akhir pengumpulan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News