X Factor Indonesia Kembali Digelar, Ariel NOAH dan BCL Jadi Juri

jpnn.com, JAKARTA - Ajang pencarian bakat, X Factor Indonesia kembali diselenggarakan.
Acara yang diadakan oleh RCTI bersama Fremantle itu tahun ini hadir dengan konsep yang lebih fresh.
"X Factor Indonesia merupakan bentuk komitmen RCTI dalam mendukung perkembangan dan kesuksesan para peserta menjadi talenta baru dalam dunia hiburan serta sebagai penggerak ekonomi kreatif dalam industri musik," kata Dini Putri selaku Programming & Acquisition Director RCTI, Kamis (9/12).
Audisi X Factor Indonesia tahun ini telah dimulai secara online.
Sebanyak 19 ribu video dikirimkan oleh para peserta audisi yang berasal dari berbagai daerah.
Tidak hanya penyanyi solo, para peserta juga terdiri dari duo atau grup.
"Audisi X Factor Indonesia memberikan pemandangan baru pada sebuah ajang pencarian bakat. Seru banget, karena penyanyi dari berbagai genre, usia, latar belakang," ucap Fabian Dharmawan selaku VP Head Of Production Operation Division RCTI.
Peserta audisi X Factor Indonesia dinilai langsung oleh para juri spesial tahun ini.
Ariel NOAH dan BCL terlibat sebagai juri dalam ajang pencarian bakat X Factor Indonesia tahun ini.
- 3 Berita Artis Terheboh: Fachri Albar Ternyata Sudah Bercerai, Ariel NOAH: Mohon Doanya
- Kakak Meninggal Dunia, Ariel NOAH: Mohon Doanya
- 3 Berita Artis Terheboh: Jonathan Frizzy Terjerat Kasus Obat Keras, Ariel NOAH Berduka
- Rossa Segera Menggelar Konser, Sekitar 80 Persen Tiket Sudah Terjual
- Ariel NOAH Berduka, Kakaknya Meninggal Dunia
- Rossa Ungkap Harga Mik yang Kerap Dipakai Manggung, Wow