Yosepa Hayat, Sosok yang Diduga Bomber di Solo
Bertengkar dengan Mertua, Dua Tahun Tinggalkan Anak dan Istri
Selasa, 27 September 2011 – 08:08 WIB

Yosepa Hayat, Sosok yang Diduga Bomber di Solo
Hayat lantas bertengkar dengan ayah mertuanya itu. Puncaknya, Hayat pergi meninggalkan istri dan anaknya. Sejak saat itu dia tidak pulang. Apalagi, namanya kemudian dimasukkan ke dalam DPO (daftar pencarian orang).
Radar Cirebon sebenarnya ingin mengonfirmasi cerita itu kepada Kirmanto. Tapi, ketika tiba di rumahnya kemarin (26/9), dia tidak ada. Rumah itu bahkan dalam keadaan kosong. Kata beberapa tetangga, Kirmanto dan keluarga pergi meninggalkan rumah sejak Minggu (25/9).
Ketua RT 19 RW 7 Perumahan GKBI Elly Ermawati, 43, menuturkan, ibu mertua Hayat yang bernama Sri Astuti pernah beberapa kali mengungkapkan soal menantunya tersebut. "Saya hanya melihat Hayat ketika dia menikah sekitar 2005?2006. Setelah itu tidak pernah lagi. Jadi, saya tidak mengetahui kesehariannya," katanya.
Elly hanya menuturkan, baik Hayat maupun istrinya tidak pernah keluar rumah untuk berinteraksi dengan tetangga. "Untuk berbelanja pun, bukan Dewi yang keluar, melainkan ibunya," ujarnya.
Jika memang benar pelaku bom bunuh diri di Gereja Bethel Injil Sepenuh (GBIS) di Solo itu adalah Yosepa Hayat, dia merupakan menantu Kirmanto, warga
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu