Yuk ke Rumah Desa di Ulun Danu Beratan Art Festival IV 2018

Yuk ke Rumah Desa di Ulun Danu Beratan Art Festival IV 2018
Homepod, rumah desa unik di Tabanan. Foto: Ist

jpnn.com, TABANAN - Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti memperkenalkan homestay rumah desa pada perhelatan acara Ulun Danu Beratan Art Festival IV 2018.

Rumah Desa tersebut memiliki bentuk yang unik yakni menyerupai telur dan menggunakan material bambu.

Di dalamnya terdiri dari dua lantai lengkap dengan kamar mandi sehingga sangat cocok untuk menginap bersama keluarga.

Rumah desa yang diberi nama Homepod tersebut dibangun dengan hasil kerja sama dari Pemerintah Kabupaten Tabanan dengan Kementerian Pariwisata Republik Indonesia.

Pembuatannya menelan dana sebesar 200 juta rupiah yang terletak persis di sisi danau Ulun Danu Beratan dengan kapasitas lima orang.

“Ini merupakan contoh rumah desa dari Kementerian Pariwisata dan ini merupakan satu satunya ada di Bali, yang sebelumnya sudah di bangun di danau toba, dan sekarang di DTW Ulun Danu Beratan," ujar Eka saat pembukaan Ulun Danu Beratan Art Festival IV 2018 di DTW Ulun Danu Beratan, Desa Candi Kuning, Kecamatan Baturiti Kabupaten Tabanan.

Bupati Eka juga menambahkan pembangunan homestay homepod tersebut selain dijadikan sebagai sarana promosi, juga sebagai wujud memperkenalkan Ulun Danu yang memiliki 20 desa adat.

“Tabanan sudah memiliki 16 Desa Wisata, dan masih ada 41 desa yang masih dikembangkan, dengan adanya hompode ini saya harap masyarakat tertarik untuk menjadikan rumah mereka menjadi homestay bagi para wisatawan," sambung Eka.

Bupati Tabanan perkenalkan keungikan Rumah Desa pada Ulun Danu Beratan Art Festival IV 2018.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News