Yulianis Sebut Nama Angelina Sondakh dan Wayan Koster
Rabu, 10 Agustus 2011 – 17:47 WIB

Yulianis Sebut Nama Angelina Sondakh dan Wayan Koster
JAKARTA- Wakil Direktur Keuangan PT Permai Grup, Yulianis menyebut dua nama anggota DPR RI, Angelina Sondakh dan Wayan Koster. Kedua nama wakil rakyat ini muncul saat anggota Majelis Hakim Hendra Yospin menanyakan soal anggota DPR yang sering berhubungan dengan Rosa.
"Itu ada beberapa. Ada juga tidak dalam satu partai," beber Yulianis saat menjadi saksi kunci dalam perkara suap proyek Wisma Atlet SEA Games di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu (10/8).
Ketika ditanya lebih lanjut nama anggota DPR tersebut, dia menjawab Angelina Sondakh dan Wayan Coaster. "Ibu Angie (Angelina Sondakh) dan Pak Wayan (Wayan Koster)," kata Yulianis mantap.
Menurut pengakuannya, dia mengetahui hubungan Rosa dengan dua anggota dewan itu dari cerita Rosa sendiri. "Dia (Rosa) cerita waktu dia mengajukan permohonan uang untuk menggiring anggaran," tukas Yulianis.
JAKARTA- Wakil Direktur Keuangan PT Permai Grup, Yulianis menyebut dua nama anggota DPR RI, Angelina Sondakh dan Wayan Koster. Kedua nama wakil rakyat
BERITA TERKAIT
- Menko Polkam: Pemerintah Bentuk Satgas Terpadu Operasi Penanganan Premanisme & Ormas Meresahkan
- Masukan Buat Prabowo dari Innovation Summit Southeast Asia 2025
- B2W Capai 80 Persen Target Kuartal I 2025, Siapkan Revitalisasi 15 Korwil se-Indonesia
- Hasan Nasbi Mengaku Hubungannya dengan Presiden Prabowo, Mensesneg, dan Teddy Sangat Baik
- Usulan Kubu Tom Lembong, Hadirkan Moeldoko dan Eks Mendag di Persidangan!
- HNW Dukung Rencana Prabowo Ingin Biaya Haji Indonesia Lebih Murah Dari Malaysia