Ini Langkah Pertamina Soal Mobil Rio Haryanto yang Bernuansa Malaysia

jpnn.com - JAKARTA - PT Pertamia yang menjadi sponsor utama Rio Haryanto di ajang balap jet darat F1 mengakui bahwa mobil yang digunakan pembalap kebanggaan Indonesia itu memakai bahan bakar dan pelumas perusahaan Malaysia, Petronas. Sebab, Mercedes yang menjadi mesin mobil Rio sudah terikat kontrak dengan Petronas.
Messi begitu Pertamina tak tinggal diam. Perusahaan pelat merah ini berupaya agar ke depan, mobil yang digunakan Rio menggunakan bahan bakar Pertamina.
“Kami (Pertamina) sudah berkoordinasi dengan Manor Mercedes (tim Rio Haryanto) untuk penjajakan test bagi pelumas Pertamina,” kata VP Corporate Communication Pertamina Wiyanda Pusponegoro saat dihubungi jpnn.com, Kamis (25/2).
Dengan begitu, akan membuka jalan untuk ke depan, mobil yang akan digunakan Rio bisa menggunakan produk-produk buatan anak bangsa.
Seperti diketahui, nuansa Malaysia sangat kental dan terasa di mobil F1 Rio. Sebab, tim Manor memang menggunakan bahan bakar dan pelumas Petronas. Dalam situs resmi tim Manor Mercedes dicantumkan beberapa spesifikasi mesin dan bahan bakar mobil yang digunakan Rio Haryanto.
Di situ disebutkan bahwa mesin mobil itu menggunakan Mercedes-Benz PU106C Hybrid. Sedangkan bahan bakarnya menggunakan Petronas Primax. Nah, untuk oli dan cairan pelumas lainnya, mobil itu memanfaatkan Petronas Syntium dan Petronas Tutela. (chi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lanjutkan Dominasi, China Juara Sudirman Cup 2025
- Aksi Impresif Hantarkan Andy Prayoga Raih Juara Men Elite di Ternadi Bike Park
- SDN Kalisari 01 Akhirnya Sukses Raih Gelar Juara MilkLife Soccer Challenge Jakarta
- Pukul Madura United, Semen Padang Keluar dari Zona Degradasi
- Alwi, Ubed, & Putri KW Finis Sebagai Semifinalis Sudirman Cup 2025, PBSI Angkat Topi
- Jakarta LavAni Kehilangan 2 Pemain, Bhayangkara Presisi Punya Peluang Curi Kemenangan