Agresif, Go-Jek Ekspansi ke Samarinda

Agresif, Go-Jek Ekspansi ke Samarinda
Go-Jek. Foto: Go-Jek

jpnn.com - SAMARINDA - Mulai kemarin (26/5), Go-Jek resmi beroperasi di Samarinda. Meski telah berjalan, manajemen menyatakan, perekrutan tenaga driver masih mereka buka sampai memenuhi kebutuhan.

Selain Samarinda, kemarin Go-Jek juga meresmikan operasionalnya di dua kota lain di Pulau Jawa. Yakni Malang dan Solo. Dengan begitu, kini 13 kota sudah menjadi sasaran ekspansi perusahaan yang berbasis di Jabodetabek itu.

“Salah satu misi Go-Jek adalah memberikan solusi berbasis teknologi untuk membantu kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia. Kami ingin masyarakat di Samarinda, Solo, dan Malang juga dapat merasakan kemudahan dan kenyamanan layanan kami,” ucap CEO Go-Jek Indonesia Nadiem Makarim dalam keterangan resminya, Kamis (26/5) kemarin.

Nadiem mengungkapkan, selain memberi kemudahan, Go-Jek juga mengusung misi dukungannya terhadap ekonomi kerakyatan melalui pemberdayaan sektor informal. Termasuk dengan memberdayakan para pengemudi ojek.

Di Samarinda, Go-Jek sementara hadir dengan tiga fiturnya saja. Yakni Go-Ride (layanan transportasi), Go-Send (layanan kurir atau pengiriman), dan Go-Shop (layanan belanja). Sementara layanan lainnya, seperti Go-Food dan Go-Massage, diupayakan menyusul segera.

Sejauh ini, kata dia, Go-Jek sudah bermitra dengan sekitar 200 ribu lebih pengendara ojek di Indonesia. Dan setelah sepuluh layanan yang tersedia sejauh ini, Go-Jek juga tengah menyiapkan layanan terbarunya, yakni Go-Pay, yang merupakan solusi pembayaran di era digital, sekaligus wujud kontribusi mendukung gerakan cashless society. (yuf/jos/jpnn)


SAMARINDA - Mulai kemarin (26/5), Go-Jek resmi beroperasi di Samarinda. Meski telah berjalan, manajemen menyatakan, perekrutan tenaga driver masih


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News