Menhub Cek Progres KA Bandara dan DDT Manggarai

Menhub Cek Progres KA Bandara dan DDT Manggarai
Ilustrasi. Foto dok JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi terus memantau progres pembangunan KA Bandara dan Double Double Track atau jalur KA dwi ganda Manggarai - Cikarang.

Menggunakan KA Inspeksi, Budi menyusuri jalur mulai dari Stasiun Bekasi ke Stasiun Cikarang.

Kemudian melanjutkan Stasiun Batu Ceper hingga Stasiun Tangerang untuk memastikan kedua proyek tersebut bisa selesai sesuai target.

"Targetnya Juni 2017 untuk KA Bandara dan awal 2019 untuk DDT Manggarai - Cikarang," ujar Budi.

Sementara, Dirjen Perkeretaapian Prasetyo Boeditjahjono menjelaskan proyek pembangunan DDT Manggarai - Cikarang terdiri dari tiga paket

Adapun paket A (Manggarai - Jatinegara) progres pembangunannya sudah mencapai 30 persen.

Paket B2 (Jatinegara - Bekasi) mencapai 15 persen, dan paket B1 (Bekasi-Cikarang), yang dananya berasal dari pinjaman Jepang, progresnya sudah mencapai 70 persen.

"Targetnya 2019 selesai," tandas Prasetyo.(chi/jpnn)

JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi terus memantau progres pembangunan KA Bandara dan Double Double Track atau jalur KA dwi ganda Manggarai

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News