1 Anggota Polri Meninggal Jadi Korban Bom Bunuh Diri di Polsek Astanaanyar Bandung

jpnn.com, BANDUNG - Seorang anggota Polsek Astanaanyar, Bandung meninggal dunia akibat bom bunuh diri yang terjadi pada Rabu (7/12), sekitar pukul 8.20 WIB.
Hal itu disampaikan oleh Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan.
“Korban peristiwa bom bunuh diri TKP Polsek Astanaanyar dari anggota Polri, satu orang meninggal dunia," kata Ramadhan dalam keterangannya, Rabu.
Jenderal bintang satu itu menyebut tercatat ada tiga korban luka berat dan empat luka ringan dalam kejadian tersebut.
Korban luka ringan dan berat itu merupakan anggota polisi.
"Satu korban luka ringan dari masyarakat," ujar Ramadhan.
Sebelumnya, Mabes Polri menyampaikan informasi soal ledakan bom bunuh diri di Polsek Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat pada Rabu (7/12) pagi.
"Untuk informasi, telah terjadi bom bunuh diri di Polsek Astanaanyar," kata Brigjen Ramadhan saat dikonfirmasi, Rabu. (cr3/jpnn)
Seorang anggota Polsek Astanaanyar, Bandung meninggal dunia akibat bom bunuh diri yang terjadi pada Rabu (7/12), sekitar pukul 8.20 WIB
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama
- Polisi Amankan Pedemo Perusak Mobil Polisi saat May Day di Bandung
- Field Trip ke Hotel, Murid Kelas 4 SDIT Al-Hamidiyah Sawangan Belajar Pentingnya Life Skill
- Ini Modus Baru Pengedar Narkoba di Bandung, Lihat
- Dedi Klaim Rencana Mengirim Siswa ke Barak Didukung Orang Tua, tetapi Ditolak Elite
- Wali Kota Bandung Temukan Pungli Pengelolaan Sampah Pasar Gedebage
- Farhan Sidak, Lalu Sampaikan Solusi Tumpukan Sampah di Pasar Gedebage