1 Mobil Pemudik Asal Kota Surabaya Terbakar di Sampang, Begini Kronologinya

jpnn.com, SAMPANG - Kapolsek Torjun AKP Heriyanto mengatakan satu unit mobil pemudik asal Kota Surabaya, Jawa Timur, terbakar di Jalan Raya Torjun, Kabupaten Sampang, Madura, Jumat (29/4) siang.
AKP Heriyanto menjelaskan mobil berjenis Suzuki Carry bernomor polisi L 1820 QL yang dikemudikan Sony (50) asal Kota Surabaya, itu terbakar akibat sambungan arus pendek listrik.
“Kejadiannya siang tadi sekitar pukul 13.39 WIB,” kata dia.
AKP Heriyanto memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran mobil tersebut.
“Penumpang dan sopir, yang berjumlah sembilan orang semuanya selamat,” ungkapnya.
Kendati demikian, musibah kebakaran mobil tersebut sempat membuat arus lalu lintas dari arah Sampang menuju Bangkalan dan sebaliknya terganggu selama sekitar 1 jam lebih.
Antrean kendaraan di sekitar lokasi kejadian di Jalan Raya Torjun, Sampang, sempat mencapai sekitar satu kilometer lebih.
Warga berupaya membantu memadamkan api dengan alat seadanya, akan tetapi tidak berhasil.
Satu unit mobil pemudik asal Kota Surabaya terbakar di Sampang, Madura. Kapolsek Torjun AKP Heriyanto menyebut sopir dan penumpang selamat.
- Begini Update Kasus Penembakan 3 Polisi saat Menggerebek Judi Sabung Ayam di Lampung
- Polda Riau akan Tetapkan Tersangka Kasus SPPD Fiktif yang Rugikan Negara Ratusan Miliar
- Modus Arisan dan Investasi, IRT di Purwakarta Tipu 580 Orang hingga Rp1 Miliar
- BG Minta Aparat Penegak Hukum Tindak Tegas Ormas Bermodus Premanisme
- Mbah Tupon Korban Mafia Tanah? Ini Kata Kombes Ihsan
- Polres Tanjung Priok Bantu Keluarga Terlantar Kembali ke Depok