12 Pasangan Mesum Digerebek Saat Lagi Asyik Bermesraan di Dalam Kamar

12 Pasangan Mesum Digerebek Saat Lagi Asyik Bermesraan di Dalam Kamar
Sebanyak 12 pasangan bukan suami istri diamanakan Muspika Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor. Foto: Radar Bogor

jpnn.com, JAKARTA - 12 pasangan mesum terjaring operasi dari salah satu penginapan kelas melati di Desa Kemang, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, yang dilakukan Muspika Kecamatan Kemang, Minggu (22/9). Operasi ini salah satu program nongol babat (Nobat) yang digalakkan kembali oleh Bupati Bogor Ade Yasin.

“Ada 12 pasang, mereka ditemukan di dalam kamar dan bukan suami istri, makanya kami amankan untuk diinterogasi,” kata Camat Kemang Nana Mulyana.

Ia mengatakan beberapa pasangan sempat menolak saat hendak digiring ke mobil, tetapi berhasil diangkut menuju Mapolsek Kemang. Kemudian 12 pasangan ini dibawa untuk didata dan dilakukan pembinaan.

“Operasi ini tujuannya memastikan program Nobat berjalan, sehingga apapun yang berkaitan dengan kemaksiatan harus kami berantas sampai keakarnya," ujarnya.

Kegiatan serupa bakal terus ditingkatkan supaya wilayah Kemang benar-benar bersih dari kemaksiatan. “Sebelumnya kami sudah membongkar dan menutup THM, makanya saya imbau tolong kepada pengelola agar membuka usaha yang lebih layak, masih banyak usaha lain,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua MUI Kecamatan Kemang Muhamad Zein menuturkan, pihaknya selalu mendukung kegiatan Muspika. Apalagi kegiatan Nobat dan selalu siap bila dilibatkan untuk membasmi penyakit masyarakat dan untuk para pengelola tempat esek-esek agar segera bertobat.

“Masih banyak usaha lain yang halal. Jangan usaha seperti ini. Ingat dosa dan doa orang-orang yang tidak suka dengan aktivitas pengusaha yang mengais rupiah tapi caranya tidak seperti ini,” tutupnya. (nal/c)

Operasi penyakit masyarakat yang dilakukan Muspika Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor salah satu program nongol babat yang digalakkan kembali oleh Bupati Bogor Ade Yasin.


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News