20 Saksi Sudah Diperiksa, Pembunuhan Janda Masih Misterius

jpnn.com, BULELENG - Hingga kini polisi belum berhasil mengungkap tewasnya Putu Sekar, janda asal Desa Depeha, Kubutambahan, Buleleng, Bali, yang terjadi pada Juli 2020 lalu.
Janda berusia 50 tahun ini diduga menjadi korban pembunuhan dan perampokan.
Kasubag Humas Polres Buleleng Iptu Gede Sumarjaya menjelaskan, hingga kini polisi masih terus melakukan penyelidikan.
“Kasus ini masih kami tangani,” tegas Sumarjaya, Selasa (15/9).
Bahkan menurutnya, selain melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan menurunkan anjing pelacak.
Hingga saat ini, ada sekitar 20 saksi lebih yang sudah dipanggil dan dimintai keterangan.
Sayangnya, meski sudah puluhan saksi termasuk saksi dari keluarga korban, namun hingga saat ini, belum ada satu pun keterangan saksi yang bisa dijadikan petunjuk untuk mengungkap siapa pelaku dari pembunuh Putu Sekar.
“Jadi kendalanya tidak ada saksi melihat, mendengar, maupun yang mengetahui kejadian. Sehingga itu yang menjadi hambatan dan kendala polisi mengungkap kasus ini,” ungkapnya.
Hingga kini polisi belum berhasil mengungkap tewasnya Putu Sekar yang terjadi pada Juli 2020 lalu.
- Cucu Bunuh Nenek di Karawang Demi Emas 100 Gram, Begini Kejadiannya
- Dokter Konsumen
- Denpom TNI Kantongi Bukti Transfer Uang Setoran Judi Sabung Ayam di Lampung
- Swara Apurva, Indra Lesmana Terinspirasi Dewata Nawa Sanga
- Mau Kabur ke Luar Kota, Pelaku Pembunuhan Wanita di Bekasi Ditangkap
- Hakim yang Vonis Bebas Ronald Tannur Sampaikan Pernyataan Mengejutkan